Bupati Iskandar Kamaru Tinjau Langsung Proses Ujian CAT CPNS
BOLSEL-Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Haji Iskandar Kamaru S.Pt, hari ini Minggu (9/2/2020), meninjau langsung proses ujian CAT CPNS yang digelar di Kantor BKPSDM.Top Eksekutif di tanah bervisi religius ini tidak lupa memberikan semangat kepada seluruh peserta yang hadir pada hari itu.Belajar dan berdoa krena ilmu dan doa yang bisa membantu kalian dalam mengisi ujian CAT CPNS saat ini,” Bupati menyemangati.
Menariknya Bupati di dampingi oleh Asisten III Rikson Paputungan dan Kaban BKPSDM Ahmadi Modeong, memeriksa peserta menggunakan peralatan Super Scanner.Hal tersebut dilakukan untuk menjamin proses transparansi dalam ujian serta bebas dari kecurangan.
“Ya, tujuannya agar tidak ada peserta yang curang saat berada di ruangan tes,” ujar Ahmadi.
Disisi lain Ahmadi berharap kepada seluruh peserta khususnya anak asli daerah untuk mengisi lembaran jawaban dengan maksimal sehingga boleh mencapai angka passing grade.Sementara itu dari data yang di rampung oleh BKPSDM pada Sabtu (8/2/2020) tercatat jumlah sesi ujian CAT sebanyak 14, yang hadir sebanyak 687, tidak hadir sebanyak 22, jumlah passing grade total 191.
“Untuk Bolsel yang capai angka passing grade sebanyak 50 orang,” ujar Ahmadi.
Kemudian total nilai tertinggi dicapai oleh Lusiana Maria Clara Lomban, peserta dari Desa Pusian Dumoga, formasi pranata komputer, pada sesi ke lima dengan nilai TWK 110, TIU 130,TKP 149 dengan jumlah total 389. (Dp)