Melawan Polisi, Pelaku Pencurian Ditembak Resmob Polres Kotamobagu

0

INDO NEWS – Reserse Mobile (Resmob) Polres Kotamobagu bersama Tim Maleo Polda Sulut, akhirnya berhasil membekuk ZM alias Zulkifli alias Babe (27) yang merupakan pelaku pencurian dengan mengunakan cara kekerasan.

Penangkapan tersebut dilakukan pihak kepolisian pada Jumat (3/7) kemarin, di Jalan Raya Tanawangko, Kec Malalayang, Kota Manado.

Kasat Reskrim Polres Kotamobagu AKP M Fadli SIK, membenarkan adanya peristiwa tersebut. kata dia, Berdasarkan tiga laporan polisi dengan nomor: LP /71/I/2020/Sulut/SPKT/Res Ktg, tgl 27 jan 2020. LP/ 56 / VI / 2020/Sulut/Res Ktg/Sek-Ktg, tanggal 21 juni 2020. LP/454/VI/2020/Sulut/Res ktg, tanggal 22 juni 2020. Pihaknya langsung melakukan pengembangan dan pengungkapan kasus tersebut. “Pelaku mengunakan modus kekerasan dengan cara mengancam korban serta, mengunakan sebila pisau dalam melangsungkan aksinya,” kata Fadli Sabtu (4/7) siang tadi.

Selain modus tersebut lanjut Fadli, pelaku menyamar jadi pembeli di Tempat Kejadian Perkara (TKP) yang sudah menjadi sasaran. “Dalam melangsungkan aksinya ZM alias Zulkifli alias Babe
melakukan pengancaman terhadap korban saat situasi dalam keadaan lengah,” ungkapnya.

Penangkapan yang dilakukan aparat kepolisian tambah Fadli, pihaknya juga tengah mengamankan barang bukti berupa, Uang tunai senilai Rp 2.250.000,’ satu unit kendaraan Honda Beat Pop, 2 Handphone jenis Oppo, Satu buah jam tangan, Cincin besih putih serta sebilas pisau. ” Pelaku dan barang bukti telah kami amankan di ruang tahanan polres kotamobagu untuk penyidikan lebih lanjut,” kata mantan Kasat Reskrim Polres Tondano.

Diketahui, Dalam penangkapan tersebut, pelaku mencoba melarikan diri serta melakukan perlawanan terhadap anggota kepolisian. Akibat dengan peristiwa ini, Polisi memberikan hadia tima panas di kedua kaki pelaku. (Gito Mokoagow)