Ni Putu Widyaningsih Sumbang Emas di Porprov 2025, Persembahan untuk Orang Tua dan Daerah
MANADO – Haru dan tepuk tangan membanjiri arena akuatik Porprov 2025 ketika Ni Putu Widyaningsih, putri dari pasangan Pelda (Purn) I Nyoman Langun dan Ibu Ahami Mokodanga, memastikan diri sebagai juara pada nomor 200 meter gaya ganti putri. Prestasi gemilang ini sekaligus menambah daftar kebanggaan bagi daerah yang diwakilinya yaitu Kota Kotamobagu, Jumat (21/11/2025).
Sejak awal perlombaan, Wiwid (sapaan akrabnya) menunjukkan performa stabil dengan teknik renang yang rapi dan transisi yang bersih antar-gaya. Dominasi ini membuatnya unggul jauh dari para pesaing dan menjadi yang pertama menyentuh dinding finish. Emas yang diraihnya menjadi bukti dari latihan panjang dan keseriusan yang ia jalani selama ini.
Wiwid dikenal sebagai atlet muda yang disiplin dan tidak mudah menyerah. Sang ayah yang merupakan purnawirawan TNI selalu menanamkan nilai kedisiplinan dan keberanian sejak kecil, sementara ibunya menjadi sosok yang setia mengantar dan mendampingi setiap sesi latihan. Dukungan keluarga ini menjadi fondasi utama yang menguatkan langkahnya menuju podium tertinggi.
Dalam wawancara usai lomba, Wiwid tidak mampu menyembunyikan rasa harunya. Ia mengucapkan terima kasih kepada orang tuanya, pelatih, serta semua pihak yang telah mendukung. “Kemenangan ini saya persembahkan untuk keluarga dan daerah saya. Terima kasih,” ucapnya.
Sementara itu, Ramlan Batjo Pelatihnya menilai bahwa pencapaian Wiwid hari ini merupakan hasil dari etos kerja yang luar biasa. Menurutnya, Wiwid memiliki potensi besar untuk melangkah lebih jauh di tingkat nasional bahkan internasional, asalkan terus berlatih dan mempertahankan semangatnya. “Dia punya kemauan yang kuat. Itu modal utama seorang juara,” tuturnya.
Dengan medali emas yang baru saja diraih, Wiwid menjadi inspirasi bagi banyak atlet muda di Kota Kotamobagu bahkan di Bolaang Mongondow raya. Kisah perjuangannya membuktikan bahwa dengan disiplin, kerja keras, dan dukungan penuh keluarga, siapa pun bisa menggapai prestasi tertinggi. Prestasi ini sekaligus menjadi kebanggaan bagi kampung halaman dan menjadi motivasi untuk meraih prestasi lebih besar ke depan. (Farisa)
