Pekan Ini HHRM Bersiap Lakukan Mutasi Pejabat Eselon III

0

BITUNG, Indo-news.id — Informasi mengenai perombakan struktur organisasi di lingkungan Pemerintah Kota Bitung di bawah kepemimpinan Wali Kota Hengky Honandar dan Wakil Wali Kota Randito Maringka (HHRM) dipastikan akan segera bergulir dalam waktu dekat. 

Berdasarkan informasi yang diperoleh, proses mutasi dan pelantikan pejabat diproyeksikan berlangsung pekan ini, dengan fokus awal pada pejabat eselon III, khususnya camat dan lurah.

Proses perombakan tersebut telah melalui tahapan pembahasan berjenjang sesuai mekanisme yang berlaku. 

Tim Penilai Kinerja Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kota Bitung yang diketuai oleh Sekretaris Daerah Kota Bitung, Ir IGN Rudy Theno ST MT MAP, disebut telah merampungkan evaluasi kinerja terhadap sejumlah pejabat struktural. 

Evaluasi ini menjadi dasar utama dalam menentukan nama-nama pejabat yang diusulkan untuk dimutasi maupun dilantik pada tahap awal.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kota Bitung, Give Renaldow Mose AP MSi, membenarkan bahwa pihaknya telah mengirimkan usulan nama-nama pejabat ke Badan Kepegawaian Negara (BKN). 

Usulan tersebut dikirim sebagai bagian dari prosedur administrasi wajib sebelum pelaksanaan mutasi dan pelantikan pejabat daerah.

“Usulan nama-nama pejabat sudah kami kirimkan ke BKN. Saat ini kami masih menunggu balasan,” ujar Give Mose saat dikonfirmasi, Senin (12/1/2026).

Meski demikian, Give Mose memastikan bahwa proses mutasi tetap berjalan sesuai tahapan dan mekanisme yang telah ditentukan. 

Lebih lanjut, Give Mose menegaskan bahwa pelaksanaan pelantikan sepenuhnya bergantung pada petunjuk pimpinan daerah, dalam hal ini Wali Kota Bitung. 

“Semua tergantung arahan pimpinan kapan waktu pelaksanaan pelantikan. Intinya, BKPSDMD siap kapan saja jika sudah ada petunjuk pimpinan,” tegasnya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, pelantikan tahap pertama akan difokuskan pada pejabat eselon III yang bersentuhan langsung dengan pelayanan masyarakat di tingkat kecamatan dan kelurahan. 

Langkah ini dinilai sebagai strategi awal pemerintahan HHRM untuk memperkuat efektivitas birokrasi dari level paling dekat dengan masyarakat.

Perombakan ini juga dipandang sebagai upaya penyegaran organisasi sekaligus penyesuaian struktur pemerintahan agar sejalan dengan visi dan misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bitung. 

Dengan menempatkan pejabat sesuai kompetensi dan hasil evaluasi kinerja, diharapkan kualitas pelayanan publik, koordinasi wilayah, serta respons pemerintah terhadap kebutuhan masyarakat dapat semakin optimal.

Masyarakat Kota Bitung kini menantikan realisasi pelantikan tersebut sebagai bagian dari babak baru tata kelola pemerintahan di era kepemimpinan Hengky Honandar dan Randito Maringka.