Duka Mendalam: Opan Nakata, Walpri Wakil Wali Kota Bitung Tewas Akibat Penikaman, Pelaku Telah Diamankan

0

BITUNG—Warga Kota Bitung berduka atas meninggalnya Jofran Paparang alias Opan Nakata, warga Kelurahan Sari Kelapa, Kecamatan Maesa, yang menjadi korban penikaman tragis pada Minggu dini hari, 13 April 2025, di kawasan Cafe D’Light.

Korban yang dikenal sebagai Pengawal Pribadi (Walpri) dari Wakil Wali Kota Bitung, Randito Maringka, sempat dirawat intensif di Rumah Sakit Prof Kandouw Malalayang.

Namun, setelah dua hari menjalani perawatan akibat luka serius yang dideritanya, Opan menghembuskan nafas terakhir pada Selasa pukul 11.00 WITA.

Peristiwa memilukan ini melibatkan pelaku Juan Kalalo, yang kini telah berhasil diamankan oleh Satuan Reserse Kriminal Polsek Aertembaga. 

Pihak kepolisian memastikan bahwa pelaku akan mempertanggungjawabkan perbuatannya sesuai hukum yang berlaku.

Wakil Wali Kota Bitung Randito Maringka turut menyampaikan rasa kehilangan yang mendalam atas kepergian Opan, sosok yang selama ini dikenal setia dan penuh dedikasi.

“Kehadiranmu adalah anugerah, kepergianmu adalah luka. Selamat jalan sahabatku, senyumanmu membawa kedamaian,” ujar Randito dengan penuh haru.

Pihak kepolisian masih mendalami motif dan kronologi lengkap kejadian ini sebagai bentuk komitmen penegakan hukum dan keadilan bagi korban serta keluarga yang ditinggalkan.