Ajak Dukung Kepemimpinan YSK Victory, Silangen : Sulut Butuh Pemimpin Visioner
SULUT – Provinsi Sulut butuh kepemimpinan yang visioner dengan kebijakan yang inovatif serta sinergi yang semakin erat antara eksekutif dan legislatif agar pembangunan daerah tetap berjalan optimal dan memberikan manfaat nyata bagi seluruh masyarakat Sulut.
Ini disampaikan Ketua DPRD Sulut Fransiscus Andy Silangen saat membuka paripurna mendengarkan pidato sambutan gubernur periode 2025-2030,Selasa (04/03/2025) di Ruang Paripurna.
“Tantangan lima tahun mendatang tidaklah ringan karena akan menghadapi dinamika global dan nasional yang terus berkembang,”kata Silangen.
Lanjut Silangen, Termasuk transformasi digital,ketahanan ekonomi,perubahan iklim, serta peningkatan daya saing sumber daya manusia.
“Sebagaimana firman Tuhan dalam Yeremia 29 ayat 7b, berdoalah untuk kota itu kepada Tuhan, sebab kesejahterannya adalah kesejahteraanmu,”kata Silangen mengutip isi Alkitab.
Disampaikan Silangen, Melalui sinergi dan kebersamaan dan dengan semangat gotong royong serta kasih untuk tanah ini akan dapat wujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan membawa dampak nyata bagi kehidupan rakyat.
“Sebab, ketika Sulut sejahtera,seluruh masyarakat juga akan nikmati kebaikan dan berkat dari Tuhan. Kami yakin dengan kepemimpinan yang visioner dan kolabiratif, Sulut akan melangkah maju,mengukir prestasi dan daerah yang unggul diberbagai sektor strategis mulai dari ekonomi,infrastruktur,pendidikan,kesehatan hingga pariwisata,”jelas Silangen.
Silangen mengajak untuk mendukung jalannya kepemimpinan Gubernur Yulius Selvanus Komaling dan Wakil Gubernur Victor Mailangkay.
“Mari kita satukan langkah,eratkan kebersamaan dan wujudkan pembangunan Sulut yang lebih maju dan bermatabat,”tandasnya.