Mekal Ajak Warga Kotamobagu Gunakan Hak Pilih
KOTAMOBAGU – Ketua DPRD Kotamobagu Meiddy Makalalag mengimbau kepada masyarakat Kota Kotamobagu agar menuju Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk menyalurkan Hak Suara serta turut mensukseskan Pemilu Tahun 2024, pada 14 Februari 2024.
“Pada hari Rabu 14 Februari 2024 nanti, kita semua akan melaksanakan agenda nasional, yakni Pemilihan Umum serentak Tahun 2024. untuk itu, saya menghimbau kepada seluruh masyarakat kota kotamobagu, untuk mari kita gunakan hak suara kita pada Pemilu Tahun 2024 ini,” imbau Mekal.