AMAK Minta Kapolri Segera Turunkan Tim Untuk Periksa Kapolres Bitung
BITUNG — Gelombang desakan untuk segera mencopot Kapolres Bitung AKBP Tommy Bambang Souissa dari jabatannya terus disuarakan sejumlah pihak.Salah satunya dari Ketua Aliansi Masyarakat Anti Korupsi (AMAK) Sulawesi Utara, Sunny Rumawung.
Menurut Rumawung, pasca beredarnya surat keluhan dari anggota Polres Bitung yang dikirimkan ke Kapolri tersebut, menandakan tidak ada lagi kekompakan di dalam institusi itu.
“Isi surat keluhan itu jelas menggambarkan suasana hati para anggota yang sudah tidak nyaman lagi terhadap perlakuan sang pimpinan terhadap mereka,” jelas Rumawung, Minggu (14/1/2023).
AMAK pun meminta Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo untuk segera menurunkan tim ke Bitung agar memeriksa Kapolres Bitung terkait isi surat keluhan itu.
AMAK juga membandingkan kasus serupa yang terjadi di Polres Kupang, dimana Kapolresnya dicopot karena diduga melakukan pemotongan Dana Operasi Mantap Brata (OMB).
“Semoga Kapolri secepatnya menurunkan tim ke Bitung untuk memeriksa Kapolres. Kasus ini ada persamaan seperti di Polres Kupang. Dan Kapolresnya sudah dicopot,” kata Rumawung.
AMAK pun berharap tindakan tegas Kapolri atas persoalan ini, sehingga kedepan tidak terulang kejadian yang sama.
“Harus ditindak tegas sehingga ada efek jerah dan kejadian yang sama tidak terjadi,”tegasnya.
(Paulus Marinu)