Pimpin Rapat Perdana, Randito Maringka Langsung Action
BITUNG – Pasca dipercayakan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra, Ketua Gerindra Kota Bitung, Randito Maringka langsung gelar pertemuan dengan jajaran pengurus di Triple Sari, Kamis (27/7/2023).
Menurut Maringka, dirinya menerima Surat Keputusan (SK) DPP per tanggal 27 Juli 2023 hari ini. Dan pihaknya langsung mengundang seluruh pengurus untuk melakukan pertemuan secara tertutup.
Ditanya soal target Partai Gerindra Kota Bitung pada Pileg 2024 mendatang, Randito hanya menjawab agar menunggu penetapan Daftar Calon Tetap (DCT).
“Setiap partai pasti punya target. Tapi untuk partai Gerindra Kota Bitung kita menunggu saja sampai penetapan Daftar Calon Tetap (DCT) itu lebih tepatnya,” ucap Randito Maringka.
Disela-sela rapat tertutup pengurus partai Gerindra Kota Bitung yang digelar di Triple Sari, Randito Maringka didampingi sejumlah pengurus melakukan silahturahmi dengan tokoh masyarakat Denny Sondakh di rumah kediaman kompleks Sari Cakalang.
Menurut Randito Maringka, pertemuan tersebut hanya sebatas meminta saran dan masukan. Sebab kata dia Denny Sondakh merupakan salah tokoh masyarakat yang pernah terlibat langsung dalam kemajuan kota Bitung diera kepemimpinan Walikota Hanny Sondakh.
“Pertemuan ini hanya sebatas meminta saran dan masukan saja. Beliau (Denny Sondakh_red) adalah salah satu tokoh masyarakat Kota Bitung yang punya andil diera kepemimpinan Walikota alm. Hanny Sondakh,” ucap Maringka.
Diketahui Randito Maringka menerima Surat Keputusan (SK) dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra di Jakarta dan diserahkan langsung oleh Ketua DPD Gerindra Sulawesi Utara (Sulut) Conny Rumondor.(Paulus Marinu)