5 Pasien Positif Covid-19 Dinyatakan Sembuh

0

KOTAMOBAGU – Kabar mengembirakan untuk hari ini pasien yang sebelumnya positif covid-19 atau virus corona dinyatakan sembuh. Sabtu, 9 Mei 2020

Sementara itu dr. Tanty korompot mengatakan Setelah dua kali menjalani pemeriksaan swab test akhirnya kelima pasien positif covid-19 atau virus corona pertama ini dinyatakan negatif atau sembuh dari virus corona dan mereka akan dipulangkan dirumah masing-masing.

Tanty juga menambahkan kelima pasien yang sudah sembuh ini adalah pasien klaster dari Gowa, mereka juga akan tetap mengikuti anjuran pemerintah karena mereka tetap akan dalam pengawasan kami dari Dinas kesehatan. Ungkap dr. Tanty korompot

salah satu pasien yang sembuh dari virus corona mengatakan bahwa dia sangat merasa senang karena dua kali dari Swab test alhamdulilah negatif dan dia bisa dipulangkan dirumah.

Pasien yang sembuh juga turut menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap mengikuti anjuran pemerintah dan tetap menerapkan pola hidup sehat dan selalu cuci tangan dan berdoa kepada Allah SWT semoga kita selalu dijauhkan dari Covid-19 atau virus corona. Tambah salah satu pasien yang sembuh.(Aan)