Berdayakan SDM Kembangkan Ekonomi Lokal, Wamendiktisaintek Apresiasi Polimdo

0

SULUT – Politeknik Negeri Manado (Polimdo) dibawah kepemimpinan Maryke Alelo dinilai Kementrian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek) berbangga dengan capaian dan inovasi yang dihasilkan perhatian untuk daerah.

Seperti halnya yang disampaikan Stella Christie saat kunjungi Politeknik Negeri Manado (Polimdo), Jumat (14/3/2025).

Kebanggaan Stella Chistie tersebut dilontarkan bukan tanpa alasan, pasalnya Ia menilai riset Polimdo mengagumkan.

“Bangga dengan hasil riset yang dihasilkan oleh Polimdo sangat mengagumkan, terimakasih atas kerja keras dan inovasi yang semuanya telah saya catat,”ungkapnya.

Tak sampai disitu, Stella Chistie pun menyatakan hasil riset Polimdo layak menjadi acuan untuk pemetaan hasil riset Perguruan tinggi Nasional.

“Saya dan tim akan melakukan peta untuk riset yang ada di Indonesia sangat menganggumkan sekali karena semuanya itu menggunakan sumber daya alam indonesia dan sumber daya alam lokal,”ugasnya.

Hasil riset Polimdo ungkapnya akan diajukan sebagai paradigma dan tema riset.

“Saya dan tim Kemendiktisains akan mengajukan paradigma dan tema riset lokal ekonomi lokal, bagaimana kita melakukan riset lokal mengembangkan ekonomi lokal,”lugasnya.

Pujajian terhadap capaian Polimdo diharapkan bisa menjadi percontohan.

“Luar biasa bisa menjadi contoh untuk nasional dimana melakukan riset lokal untuk mengambangkan ekonomi lokal,”ungkapnya.