SULUT – Anggota DPRD Sulut sudah melakukan kunjungan kerja (Kunker) dalam daerah maupun antar provinsi,dikecualikan terhadap tiga anggota dewan belum bisa menggunakan protokoler keuangan tersebut.
Ketiga anggota dewan tersebut adalah Melisa Gerungan, Hillary Tuwo dan Muliadi Paputungan yang baru dilantik selasa (7/1/2025), di ruang Rapat Paripurna DPRD Sulut.
Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris DPRD Sulut Welliam Niklas Silangen memberi penjelasan pembatasan tersebut.
Menurut Niklas, alasan ketiga anggota dewan ini belum bisa ‘terbang’ alias tidak bisa ikut perjalanan dinas karena ketiganya belum mengikuti orientasi Anggota DPRD Sulut untuk mendapat bimbingan teknis (bimtek).
“Yang dilantik kemarin tiga orang anggota dewan belum mengikuti agenda perjalanan dinas karena belum mengikuti orientasi,” ungkap, Kamis (16/1/2024).
Menurut Niklas, jadwal Bimtek bagi ketiga anggota dewan akan dilakukan pada awal bulan Februari yang akan berlangsung dan dilaksanakan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
“Orientasi sudah dijadwalkan lewat BPSDM (Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia) Kemendagri di awal bulan Februari,” ujar Niklas.
Lanjut Niklas,Bimtek tersebut dijadwalkan Kemendagri yang digabung dengan anggota dewan di provinsi lain yang belum mengikuti orientasi.
Niklas menjelaskan, dikarenakan di daerah lain yang baru dilantik karena PAW.
“Itu gabung dengan provinsi yang lain. Karena hampir semua provinsi ada (anggota dewan, red) yang jadi calon kepala daerah. Penyelenggaranya Kemendagri,” tandasnya.