Bupati Boltim Terima Penghargaan Kanjeng Raden Emas Tumenggung oleh Keraton Surakarta Hadiningrat
BOLTIM – Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto, S.Sos, M.Si telah sukses melaksankan berbagai festival adat dan budaya dan mendapat perhatian sekaligus apresiasi dari berbagai pihak.
Kini orang nomor satu di Timur Totabuan Boltim ini mendapat undangan kehormatan dari Keraton Surakarta Hadiningrat. Pihak keraton menilai Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto, sukses menggelar Java Fest Culture atau Festival Adat dan Budaya Jawa di Desa Purworejo, Kecamatan Modayag, beberapa waktu lalu.
Sebagai bentuk apresiasi atas perhatiannya terhadap culture atau keberagaman di Kabupaten Boltim, Sachrul pun akan dianugerahi gelar adat Kanjeng Raden Emas Tumenggung oleh Keraton Surakarta Hadiningrat.
“Saya diundang Keraton Surakarta Hadiningrat untuk diberikan gelar adat Kanjeng Raden Emas Tumenggung sekaligus menjadi kerabat kekratonan Yogyakarta. Gelar itu mereka berikan karena saya melaksanakan Festival Jawa dan kraton melihat bahwa salah satu daerah yang begitu menghargai adat Jawa adalah Bolaang Mongondow Timur,” kata Sachrul.
Dikatakannya, bahwa apresiasi yang diberikan Keraton Surakarta Hadiningrat lewat penganugerahan gelar adat tersebut, bukan hanya untuk dirinya sendiri melainkan milik seluruh masyarakat Boltim.
“Ini adalah prestasi kita semua, terima kasih seluruh masyarakat Bolaang Mongondow Timur yang telah membantu saya dalam melaksanakan festival-festival budaya di daerah ini,”katanya.
Diketahui bersama, atas kepedulian terhadap kelestarian adat dan budaya di Kabupaten Boltim, top eksekutif ini juga baru dianugerahi gelar adat Kolano ki Sinungkudan Tule Molantud In Ta Mokotareangkum (Yang Serba Bisa) oleh Dewan Adat se- Bolaang Mongondow Raya (BM)